INPUTRAKYAT_JENEPONTO—Kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Kabupaten Jeneponto, Provinsi Sulawesi Selatan Hendrawijaya menilai Bidang Aset PPKAD Pemerintah Daerah Jeneponto tebang pilih dalam menertibkan mobil randis yang dikuasai mantan pejabat jeneponto.
“Bidang Aset PPKAD hanya Menertibkan sebagian mobil randis yang dikuasai oleh mantan pejabat,”Kata Hendrawijaya
Ia menyampaikan, Bidang Aset hanya menertibkan mobil randis mantan bupati dan wakil bupati jeneponto, Sementara lainya tidak ditertipkan.
“Seperti mobil randis yang dikuasai mantan Ketua DPR Jeneponto, Muh Kasmin Makkamula, Mantan Sekda Syafruddin Nurdin, Mantan Kepala BKD Basir Rewa dan Istri mantan Sekda Muhammad Sarif Patta tidak dilakukan penertiban,”Katanya
Ia menambahkan seharusnya semua mobil radis yang dikuasai mantan pejabat ditertibkan semua tanpa tebang pilih dan dilakukan lelang.
“Mobil randis ini dilelang sehingga bisa menambah Pedapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Jeneponto,”jelasnya
Adapun nama-nama mantan pejabat berserta mobil randis yang diduga masih dikuasai pada masanya dan belum dikembalikan.
1. Yati Sumiati ( Istri mantan Sekda Muh Sarif Patta) menguasai mobil Kijang inova
2. Mantan Sekda Syafruddin Nurdin menguasai mobil Nissan X Trail
3. Mantan Ketua DPRD Jeneponto Muh Kasmin Makkamula menguasai mobil Pajero Sport warna putih
4. Manta Kepala BKD Muhammad Basir Rewa Suzuki Eskudo
5. Mantan KTU rumah sakit, Misba menguasai kijang Innova.