Example 728x250
Input Sulteng

Miris, Tabung 3 Kg di Kolonodale Makin Langka, Harganya Meroket

315
×

Miris, Tabung 3 Kg di Kolonodale Makin Langka, Harganya Meroket

Sebarkan artikel ini

Foto: int

INPUTRAKYAT_MORUT,–Tabung 3 kilogram makin sulit ditemukan di Kolonodale, Kabupaten Morowali Utara, Sulteng.

Kelangkaan tersebut sudah berlangsung seminggu lebih, seakan tidak ada penyelesaian dari pemangku kebijakan.

Kondisi ini memicu keluhan dari ibu rumah tangga dan pedagang kaki lima.

“Seharian saya keliling di Kolonodale, tidak ada orang jual tabung 3 kg di eceran, nanti di Korolama baru dapat tabung, itu pun harganya Rp 85 ribu,” kata Ika warga Kolonodale, Rabu (12/2/2025).

“Saya tidak tau ini kenapa tabung sangat susah didapatkan, jangankan di pangkalan, di pengecer saja susah didapat,” sambungnya lagi.

Sementara kata dia, kita akan menghadapi bulan suci ramadhan, kalau tabung langka seperti ini, kasihan kami.

Ia menduga jangan-jangan ada praktek penimbunan, kok tiba-tiba saja langka dan harganya sangat mahal.

“Tabung sangat langka pak, tolong pemerintah daerah fokus menangani persoalan ini, demikian kepolisian,” harapnya.

Sebelumnya, Kapolres Morowali Utara, AKBP Reza Khomeini menegaskan kalau pihaknya tengah fokus melakukan penyelidikan terkait praktek penimbunan.

“Pelaku-pelaku seperti ini tidak dibenarkan sesuai ketentuan, dan jika ditemukan kami akan tindaki sesuai ketentuan yang berlaku, UU Migas,” tandasnya.

“Dilarang ada suatu tempat menimbun dan tidak terdata sebagai agen, pangakalan atau pengecer itu sudah tidak dibenarkan,” sambungnya lagi.

Ia menegaskan kalau pihaknya tengah fokus mencari dugaan praktek penimbunan tersebut.

“Jika kami temukan kami akan proses sesuai ketentuan UU yang berlaku,” tegasnya.

Untuk diketahui, harga eceran tertinggi (HET) tabung 3 kg yang ditetapkan pemerintah sebesar Rp 27.800 per tabung.

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *