INPUTRAKYAT_MAKASSAR,–Relokasi Pasar Sentral Makassar yang menertibkan 163 lapak darurat yang berada di sepanjang Jalan KH. Agus Salim mendapat penolakan dari sebagian pedagang.
Pasalnya pada pembongkaran tersebut, menurut beberapa pedagang, pembongkaran tebang pilih, Yulianti (38) tahun salah satu pedagang pasar sentral mengaku tidak masalah di relokasi asalkan semua bersamaan di bongkar.
“Saya tidak ngotot pak, karena bukan tempatku, bukan tanahku, kalau memang mau membongkar , sekalian semua, alasannya bertahap kenapa tidak sekalian saja” ujar Yulianti salah satu pedagang yang di relokasi kepada InputRakyat.co.id, Selasa (14/11/17).
Terpisah, menurut Direktur Utama PD Pasar Sentral Nuryanto G. Liwang saat di konfirmasi melalui pesan WhatsAppnya mengatakan, tak ada yang tebang pilih menurutnya ini hanya mengenai waktu saja.
“Tidak ada yang tebang pilih, karena pelaksanaannya memang sudah terjadwal. Dan kita lihat mi sendiri kondisi di lapangan, pembongkaran ini tidak bisa di selesaikan hanya dengan tempo singkat” kuncinya.
Liputan: Noya | Editor: Zhakral.