INPUTRAKYAT_LUTIM,–Kejaksaan Negeri Luwu Timur (Kejari), Sulsel, patut diajungkan jempol.
Pasalnya, saat ini Kejari Lutim sudah memilliki usaha yang diberi nama Koperasi Berdikari Adhyaksa Sejahtera.
Diketahui, Koperasi tersebut dikemas dalam bentuk beberapa usaha, diantaranya warung kopi (Warkop) bernama Adhyaksa Coffee Cafe.
Hal itu dibuktikan dengan digelarnya launching perdana yang dibuka langsung Kajari Lutim, Y.Avilla Agus Awianto P, SH, di lokasi Adhyaksa Coffee Cafe tepatnya di Halaman Kantor Kejari Lutim, Sabtu (18/08/18) malam.
Dalam sambutannya, Kajari Lutim, Y. Avilla Agus Awianto P, SH mengatakan, hadirnya usaha ini tak terlepas dari intruksi Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulsel. Yang dikelolah langsung oleh Koperasi.
Anggota Koperasi ini kata Avilla, merupakan jajaran Kejari Lutim. Jadi, hasil dari usaha ini bukan untuk pribadi saya, melainkan untuk Koperasi dan Kantor Kejaksaan yang pembagiannya sudah dituang dalam persentase persen.
Menurutnya, kehadiran usaha ini sekali lagi bukan menjadi saingan atau mematikan pelaku usaha serupa lainnya.
Oleh sebab itu, kita akan mengatur jadwal agar pelaku usaha lainnya tetap berjalan seperti biasa, ucapnya.
Ia menambahkan, bahwa tempat Warkop ini bukan hanya sebagi tempat ngopi dan lain-lain, namun diperuntukkan pula untuk tempat rapat bagi instansi lainnya maupun umum secara gratis, terang Avilla.
Launching perdana tersebut juga dihadiri Bupati Luwu Timur, HM Thorig Husler yang didampingi Kadis Tarkim, H. Zainuddin, Kadis Perpustakaan dan Kearsipan, Satri serta Kabag Humas dan Protokoler, Alimuddin.
Tak hanya itu tampak pula dihadiri anggota DPRD Lutim, Andi Endy Bi Shin Go beserta istri hingga pengunjung lainnya yakni para komunitas motor.
Para pengunjung disugukan aneka minuman dan makanan yang merupakan menu khas Adhyaksa Coffee Cafe sembari diringi musik akustik dari seniman lokal Luwu Timur.
Pantaun media ini, Warkop tersebut hadir dengan konsep minimalis sederhana, sehingga menciptakan suasana nyaman bagi pengunjung, ditambah keindahan kolam taman hias yang kekinian.
Liputan: Ingo/Arif | Editor: Amk.